Belajar Membuat Program "Hello World" dengan Python

Program "Hello World" dengan Python

Setelah install Python di Windows kini saatnya belajar membuat program pertama kali. Praktek ini dilakukan melalui Command Prompt bawaan Windows maupun Python yang kemarin kita install. Istilah "hello world" ini biasa digunakan pada saat mempelajari bahasa pemograman pertama kali. 

Contohnya dulu pernah belajar bahasa pemograman Turbo Pascal meskipun cuma 1 tahun. Jadi, dengan layar hitam ketika itu kita belajar bagaimana memunculkan sebuah kalimat misalnya "hello world". 

Perlu diketahui, syntax tiap bahasa pemograman komputer tentunya sangat bervariasi. Antara satu dengan bahasa pemograman lainnya mempunyai aturan tersendiri. Namun beruntung bagi Anda yang belajar python pemula. Coba bandingkan penulisan syntax untuk memunculkan kalimat "hello world" di layar komputer pada contoh kali ini.

Misalnya, syntax berikut  menggunakan cara penulisan bahasa pemograman Pascal; kalau tidak salah  kurang lebihnya seperti ini gaes:

Program Nama_Program;
Use Crt;
Var
Begin
     Writeln("Hello Word");
     Readln;
End.

Script di atas adalah contoh penulisan baris program dengan Turbo Pascal. Kira-kira itulah sederet syntax yang diperlukan untuk menampilkan "Hello World" di layar. Sekarang coba bandingkan dengan penulisan syntax di pemograman Python berikut ini:

print("Hello World")


Belajar Membuat Program "Hello World" dengan Python

Yupz, dengan satu baris perintah di atas sudah berhasil membuat program "Hello World" dengan Python. Seperti apa tutorial selengkapnya? Simak artikel berikut ini. 

1. Untuk menggunakan Python silahkan buka cmd. Caranya silahkan ketikan "cmd" pada kolom pencarian dan tekan enter.

2. Cara lainnya bisa menggunakan program Pyhton langsung. Silahkan ketik "Python" pada menu pencarian dan tekan enter.

3. Untuk memasuki program Pyhton jika menggunakan cmd silahkan ketikan perintah: python dan tekan enter

4. Ketikan baris kode berikut:

print("Hello World")

Atau bisa juga dengan menggunakan:

print('Hello World')

Penjelasannya, tanda kutip dua maupun satu menunjukan tipe data yang sama yaitu"string". Gampangnya, tipe data ini nilanya seperti "text" atau "kata-kata" atau "kalimat" dalam bahasa kita. Sehingga, jika perintahnya adalah print("1234") atau print('1234') tetap menunjukan tipe string juga meskipun terlihat dalam bentuk angka. Dengan kata lain, jika nilai string tersebut dioperasikan dengan penjumlahan maupun pengurangan tentu saja tidak akan berhasil. Karena tipe datanya adalah "string"; bukan "integer."

Oh yesss, beda ya kalau saya menuliskan penjelasan di atas dengan tanda kutip dua. Tanda tersebut hanya berusaha memberi penekanan saja; ini kata yang ingin saya jelaskan. Tidak ada hubungannya dengan aturan bahasa pemograman. 

Berikut ini contoh belajar mengoperasikan pyhton dengan cmd.

4. Setelah mengetikan baris kode print('kata yang mau diketik') silahkan tekan enter. Coba perhatikan! Dengan baris perintah tersebut kemudian hasilnya akan ditampakan di sebelah bawahnya. Contoh berikut ini menggunakan aplikasi Pyhton yang dipasang di Windows 10. Biar gak bingung, dalam Python, baris kode tadi bisa dieksekusi dan hasilnya ditampilkan langsung di layar yang sama. Berbeda dengan Turbo Pascal yang pernah saya pelajari. Pada Turbo Pascal yang masih under DOS, ketika di eksekusi layar komputer akan menjadi hitam semuanya. Sehingga yang nampak hanya tulisan hello world saja. Letaknya juga selalu ada di pojok kiri paling atas. Karena jika ingin ditempatkan pada bagian tengah-tengah layar komputer ada baris kodenya lagi.

5. Penulisan program "hello world" selesai. Untuk keluar dari python silahkan ketik exit() dan tekan enter seperti pada dua contoh gambar di atas.

 

Menulis Program Hello Word dengan Notepad

Cara menulis baris kode melalui Python secara langsung maupun dipanggil terlebih dahulu dari Command Prompt (CMD) atau MS-DOS sudah dipraktekan pada contoh di atas. Sekarang kita belajar komputer otodidak menulis kode dengan bantuan editor lain agar bisa disimpan dalam bentuk file. Pada contoh kali ini menggunakan editor paling sederhana yang merupakan bawaan Windows; Notepad namanya. 

1. Ketikan "Notepad" pada menu pencarian dan tekan enter.

2. Silahkan ketik baris perintah, misalnya: print("Contoh program pertama dengan Python")

3. Klik File > Save atau Save As. Bagi yang belum tau perbedaan antara Save As dan Save adalah: Save As itu perintah langsung membuat sebuah file dengan nama baru. Sedangkan Save adalah perintah untuk menyimpan file yang fungsinya sama dengan Save As apabila dokumen yang sedang dikerjakan tersebut belum disimpan dengan nama file serta ekstensinya. Apabila sudah disimpan dengan sebuah nama file serta ekstensinya, perintah "Save" berfungsi untuk menyimpan perubahan terakhir yang pernah dibuat dengan nama file yang sama.

4. Beri nama file lengkap dengan ekstensinya; dalam hal ini py adalah ekstensi untuk file Pyhton.

Bagi yang belum tau tentang penamaan file dan ekstensinya. Begini kaidah paling dasarnya; namafile(titik)ekstensi. Misalnya contoh.docx ini menunjukan bahwa nama filenya adalah "contoh" sedangkan ekstensinya yaitu docx. Ekstensi tersebut menunjukan bahwa file tadi dalam bentuk dokumen atau tulisan yang bisa dibukan dengan aplikasi Word Processor; salah satu contohnya yaitu Microsoft Word yang merupakan salah satu bagian dari Microsoft Office.

5. Pada contoh ini saya beri nama Contoh.py yang terletak di direktori Downloads kemudian klik Save.

6. Kemudian saya kembali ke CMD; saya ketikan cls dan tekan enter untuk membersihkan layar. Cls biar bisa diinget ini perintah buat apa? Kira-kira aja kemungkinan itu singkatan dari clear screen (menghapus layar). 

7. Setelah itu masuk ke dalam direktori tempat file yang baru dibuat dengan notepad tadi. Caranya dengan menggunakan perintah (change direktori) cd dan diikuti dengan nama folder tempat penyimpanan seperti terlihat pada contoh berikut:

8. Untuk memastikan file tersebut berada pada folder tersebut silahkan ketik dir. Di sana adakah file dengan nama Contoh.py?

9. Untuk mengeksekusi file tersebut silahkan panggil python serta filenya seperti pada contoh berikut.

Sampai sejauh ini kita sudah berhasil membuat program paling sederhana yang biasa dipelajari oleh pemula. Hal tersebut ditandai dengan keluarnya teks:"Contoh program pertama dengan Pyhton." Teks tersebut adalah isi dari sebuah file dengan nama Contoh.py. Langkah selanjutnya tinggal mempelajari tipe data serta aturan baku lainnya yang ada di pemograman Python.

Selamat ngoding gaes.

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar