Cara Mengatasi The Entity "Copy" Was Referenced, But Not Declared

Penulisan sintaks bahasa pemograman mempunyai aturan tersendiri. Meskipun tujuan akhir yang ingin didapatkan sama saja. Begitu juga dengan penulisan script pada sebuah template blog. Seperti contoh kali ini ketika belajar membuat template pada blogspot.

Perlu diketahui bagi pemula pada umumnya termasuk saya salah satunya. Menulis script sendiri dari nol untuk membuat sebuah template sangatlah lama. Oleh karena itu sebaiknya menempuh cara cepat menuju kesana meskipun melewati jalan pintas.

Caranya bisa melalui copas script gratis yang banyak tersebar di internet. Bisa juga mengikuti langganan berbayar yang menyediakan komponen untuk design user interface. Dan cara pertama sering saya gunakan untuk belajar design web meskipun otodidak. 

Salah satunya saya copas komponen berikut untuk tampilan footer. Namun ada pemberitahuan error:"org.xml.sax.SAXParseException; lineNumber: 39; columnNumber: 84; The entity copy was referenced, but not declared". Kira-kira bagaimana cara mengatasi error tersebut ya? 

Cara Mengatasi The Entity "Copy" Was Referenced, But Not Declared


Cara Mengatasi The Entity "Copy" Was Referenced, But Not Declared

Untuk mengatasi error: The entity copy was referenced but not declared sangatlah mudah. Namun bagi kita yang belum mengetahui ilmunya tetap terasa sulit. Hal ini juga saya rasakan ketika pertama kali mendapatkan pemberitahuan error tersebut.

Namun setelah berhasil menjelajah situs-situs diskusi di luar sana. Akhirnya mendapat pencerahan yang membuat saya berfikir untuk menuliskan pengalaman ini. Bagi yang tertarik, simak artikel kali ini tentang cara mengatasi The entity copy was referenced but not declared. 

1. Login ke Dashboard Blogger

2. Klik Tema > Klik tanda panah kecil di samping SESUAIKAN > Klik Edit HTML

3. Cari baris kode yang error.

4. Pada contoh ini, tulisan "copy" ada di baris 39 sebagaimana disebut dalam notifikasi.

5. Ganti tulisan copy menjadi #169 seperti tampak pada screenshot berikut ini.

6. Simpan template Anda.

7. Jika notifikasi error tidak keluar lagi maka tampilan webiste pun bisa diakses seperti berikut ini.


Penutup

Error:"The entity copy was referenced but not declared" terkait kata copy itu sendiri. Jika dalam bahasa Pascal, kata copy jika bentuknya sebuah variabel maka perlu dideklarasikan terlebih dahulu. T.api ini termasuk script HTML yang saya sendiri masih banyak belajar. Sehingga dalam hal ini saya tidak bisa menjelaskan lebih banyak lagi. Maklum, dulu menggunakan ilmu jadul yaitu FrontPageExpress. Itu juga mending kalau ingatannya masih menyisakan sesuatu. 

Semoga tulisan ini bermanfaat.

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar