Cara Install GCompris untuk Edukasi Anak di Linux Mint

Tidak jarang saya melihat anak kecil memegang ponsel dengan konten video. Ada yang melihat konten  campur aduk di youtube. Dan ada juga yang menggunakan TikTok sebagai teman main anaknya. Dalam hati saya bergumam:"Kenapa tidak menggunakan youtube khusus untuk anak-anak?" 

Atau disediakan software edukasi khusus untuk anak-anak juga bisa lho. Software ini saya kira lebih baik daripada anak kecil usia TK dan SD tapi sering melihat TikTo. Bukan menuduh semua kontennya sama namun apa yang saya lihat di sekitar itulah yang terjadi. Dan TikTok saya kira bukan untuk anak-anak apalagi masih sekelas pra sekolah, TK atau SD.

Mungkin ponselnya digunakan oleh orang tuanya juga sih. Sehingga apa yang sering dilihat orang tuanya kemudian disodorkan kembali ketika gawai tadi dipegang anak-anak. Itulah sebabnya saya lebih menyarankan untuk memasang software edukasi.

Salah satunya adalah GCompris yang juga tersedia melalui Android, Windows dan Linux. Namun pada kali ini kita contohkan tata cara pemasangannya dari Linux dulu yah. Mudah-mudahan informasi ini juga bisa ditindaklanjuti dengan memasang sistem operasinya juga di komputer pribadi.


Apa itu GCompris?

GCompris adalah perangkat lunak pendidikan bebas dan sumber terbuka (open-source) yang menyediakan berbagai macam aktivitas pendidikan untuk anak-anak prasekolah dan sekolah dasar. Program ini tersedia untuk sistem operasi Windows, Linux, dan macOS.

gcompris software edukasi anak

GCompris menyediakan lebih dari 100 aktivitas pendidikan, termasuk permainan, puzzle, latihan matematika, aktivitas pemrograman, dan lain-lain. Aktivitas-aktivitas tersebut dirancang untuk memfasilitasi belajar anak-anak dengan cara yang menyenangkan dan interaktif. Beberapa contoh aktivitas yang tersedia di GCompris meliputi mengenal alfabet dan angka, memperkenalkan konsep matematika, pengenalan komputer, latihan memori, dan lain sebagainya.

GCompris tersedia secara gratis dan merupakan proyek open-source yang dikembangkan oleh komunitas pengembang. Program ini juga tersedia dalam beberapa bahasa, termasuk bahasa Inggris, bahasa Indonesia, dan banyak lagi.


Cara Install GCompris untuk Edukasi Anak di Linux Mint

Untuk menginstal GCompris di Linux Mint bisa dilakukan dengan beragam cara. Namun seperti biasa, kita menggunakan cara yang paling mudah. Yaitu dengan cara biasa seperti pengguna Android pada umumnya. Lebih jelasnya, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menginstall GCompris.

1. Klik Menu.

2. Klik "Software Manager" yang terletak di bawah icon "Firefox".

3. Ketik "gcompris" pada kolom pencarian.

4. Klik "GCompris" terbaru yaitu versi 3.2 yang dipasang melalui Flathub dengan size 1 GB. Atau "GCompris-qt" dengan versi 2.3-1 namun dengan ukuran file 74 MB. 

5. Misalnya saya pilih QCompris kedua.

6. Klik "Install".

7. Klik "Continue".

8. Masukan password kemudian klik "Authenticate".

9. Tunggu hingga proses installasi selesai.

10. GCompris berhasil diinstall.

11. Program bisa dibuka dengan cara klik: Menu > Education > GCompris. Langkah selanjutnya silahkan ubah bahasa yang ditampilkan serta suara yang mendukungnya. Dalam hal ini saya sudah membuat tutorial merubah GCompris menjadi bahasa Indonesia.


Kesimpulan

GCompris adalah perangkat lunak open-source untuk pendidikan yang sifatnya gratis. Program ini dirancang untuk anak-anak pra-sekolah dan sekolah dasar. Melalui software ini akan-anak akan belajar tentang berbagai konsep seperti matematika, sains, bahasa dan keterampilan komputer.

Secara keseluruhan, GCompris adalah alat pendidikan yang bermanfaat dan menyenangkan bagi anak-anak pra-sekolah dan sekolah dasar. Sehingga software ini layak dipertimbangkan untuk digunakan dalam lingkungan belajar atau di rumah.

Selain GCompris ada juga software Tux Math dan Tux Type yang lebih dulu diinstall di rumah. Program tersebut dua-duanya juga bersifat gratis. Dimana Tux Math agar anak-anak mengenal dunia angka. Sedangkan Tux Type agar anak-anak mengenal beragam huruf namun dengan cara menarik.

Sekian artikel kali ini semoga menginspirasi.

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar